MENGOPERASIKAN SISTEM KOMPUTER - PowerPoint PPT Presentation

About This Presentation
Title:

MENGOPERASIKAN SISTEM KOMPUTER

Description:

Nyalakan komputer kemudian masuk ke BIOS. Ubahlah boot-squence-nya sesuai dengan media yang akan dipakai pertama kali untuk proses booting. – PowerPoint PPT presentation

Number of Views:536
Avg rating:3.0/5.0
Slides: 9
Provided by: trT3
Category:

less

Transcript and Presenter's Notes

Title: MENGOPERASIKAN SISTEM KOMPUTER


1
MENGOPERASIKAN SISTEM KOMPUTER
2
  • Bagaimana cara kerja/tahap kerja sebuah komputer
    ?
  • Data dimasukkan ke dalam CPU melalui perangkat
    input (Keyboard, scanner atau mouse)
  • Di dalam CPU, terjadi proses komunikasi data
    yaitu data disampaikan ke program aplikasi
    diteruskan ke program sistem operasi. Oleh
    program sistem operasi data diubah ke bahasa
    mesin
  • Data tersebut kemudian oleh sistem operasi
    disampaikan pada software aplikasi dan
    ditampilkan
  • Jika tampilan di layar monitor sudah sesuai maka
    pengguna akan memberikan intruksi ke komputer
    untuk menyimpan hasil kerjanya atau mencetaknya

3
  • Perangkat/unit apa saja yang harus ada agar
    komputer dapat dioperasikan?
  • Hardware ? perangkat keras
  • Software ? perangkat lunak
  • Brainware ? pengguna komputer operator,
    administrator, programmer
  • Bagaimana cara mengaktifkan/menghidupkan
    komputer?
  • Pastikan perangkat komputer telah terpasang pada
    terminal masing-masing
  • Sambung kabel power monitor, CPU dan printer ke
    stop kontak/sumber listrik
  • Aktifkan CPU, monitor, printer dengan menekan
    tombol power
  • Tunggu sampai di layar monitor muncul tampilan
    desktop

4
  • Bagaimana cara mematikan komputer?
  • Simpan semua pekerjaan yang anda lakukan,
    kemudian keluarlah dari pekerjaan tersebut
  • Klik menu Start
  • Klik bagian turn off
  • Jika muncul tulisan its now safe to turn of
    your computer dan tulisan tersebut menghilang,
    komputer aman untuk dimatikan
  • Jika komputer dapat mati secara otomatis maka
    tidak perlu menekan tombol off pada monitor dan
    cpu
  • Tekan tombol off pada power cpu, monitor atau
    printer
  • Cara cepat mematikan komputer dengan membuat
    shortcut shutdown shutdown s t 00

5
  • Apa yang dimaksud dengan booting?
  • booting proses yang terjadi saat komputer
    dinyalakan
  • Bagaimana urutan proses booting?
  • Setelah komputer dinyalakan, semua register
    prosesor di seting kosong dan prosesor di setting
    reset
  • Address 0xFFFF di-load di segmen kode (code
    segment) dan instruksi yang terdapat pada alamat
    address 0xFFFF tersebut dijalankan.
  • Saat terjadi proses booting secara umum program
    BIOS (Basic Input Output System), yaitu sebuah
    software dasar, terpanggil.
  • BIOS akan melakukan cek terhadap semua error
    dalam memory, device-device yang terpasang/
    tersambung pada komputer seperti port-port serial
    dan lain-lain. Proses ini disebut dengan POST
    (Power-On Self Test).
  • Setelah mengecek sistem tersebut selesai, BIOS
    akan mencari sistem operasi, memuatnya di memori
    ,dan mengeksekusinya.
  • Dengan merubah setup BIOS dapat menentukan agar
    BIOS mencari sistem operasi ke dalam floppy disk,
    hard disk, CD-ROM, USB dan lain-lain, dengan
    urutan yang kita inginkan.

6
  • Sebutkan jenis-jenis booting?
  • Cool boot ? booting saat komputer dari keadaan
    mati
  • Warm boot ? booting saat komputer dialiri listrik
    kembali dan listrik dimatikan sejenak ( mengulang
    proses komputer dari awal)
  • Soft boot ? booting yang dikendalikan oleh sistem
  • Hard boot ? booting yang dilakukan secara paksa
  • Reboot ? mengulang kembali sistem dari awal

7
  • Apa saja yang menyebabkan kegagalan proses
    booting?
  • Tidak ditemukan file IO.sys dam MSDOS.SYS
  • pesan yang muncul
  • Non-system disk or disk error
  • Replace and strike any key when ready
  • Disk boot failure
  • Insert system disk and press enter
  • Tidak ditemukan file COMMAND.COM
  • pesan yang muncul
  • Bad or missing command interpreter

8
  • Bagaimana cara mengatasi kegagalan proses
    booting?
  • Siapkan disket atau CD-bootable yang pernah
    dibuat.
  • Nyalakan komputer kemudian masuk ke BIOS. Ubahlah
    boot-squence-nya sesuai dengan media yang akan
    dipakai pertama kali untuk proses booting. Untuk
    melakukan hal ini anda bisa menggunakan CD-ROM
    atau floppy drive.
  • Simpan settingan tersebut dengan cara menekan
    tombol F10 atau Save and Exit.
  • Tunggu sampai sistem mengeluarkan prompt A ?
    A\
  • Setelah muncul prompt A, ketik perintah berikut
    ini. A\fdisk_/mbr (enter)
  • Kemudian ketik seperti di bawah ini A\sys C
    (enter)
  • Tunggu beberapa saat sampai proses selesai dan
    layar monitor menampilkan pesan berikut System
    transfer
  •  Lakukanlah booting ulang komputer anda dan
    ubahlah kembali boot squence-nya ke harddisk atau
    C. Simpan setting-an tersebut dan keluarlah dari
    BIOS. Selanjutnya proses booting akan berjalan
    normal kembali.
Write a Comment
User Comments (0)
About PowerShow.com